Dino Adventure: Explore with a Jeep Bunkbed

July 22, 2024

Project Theme : Dino Adventure: Explore with a Jeep Bunkbed🚙🦖🌿

Project Location : Gunung Sindur, Kab. Bogor

Room Size : 2,7 m X 2,3 m

Service : Design & Build by @petite.castle

Kamar anak yang penuh petualangan dengan bunkbed berbentuk mobil Jeep dan dekorasi dinosaurus yang seru. 🚙🦖✨

Tema dari project desain interior ini ialah bertualang di dunia dinosaurus menggunakan mobil Jeep. Kamar ini memiliki ukuran ruangan yang tidak begitu besar, sehingga memerlukan pendekatan desain interior yang fungsional dan kreatif.

Bunkbed desain Jeep dengan tangga berlaci juga dapat memaksimalkan ruangan dengan baik. Selain itu, terdapat lemari pakaian dengan desain interior bergaya Scandinavian yang modern dan minimalis. Lemari ini dilengkapi dengan desain rak terbuka, rak custom berbentuk bulat untuk menaruh mobil mainan, dan ornamen dinosaurus dengan lampu LED yang memperkuat konsep interior bertema petualangan.

Perpaduan warna biru muda dalam desain interior ini memberikan kesan yang lebih segar dan ceria, sedangkan coklat muda memberikan kesan yang lebih lembut dan natural. Penambahan warna hitam mempertegas bentuk Jeep pada bunkbed, menciptakan tampilan yang lebih menonjol dan estetis.

Wallpaper bertemakan dinosaurus sebagai elemen desain interior tambahan menjadi pendukung visual pada ruangan, agar terkesan lebih nyata berada di dalam petualangan dunia dinosaurus. Serta penambahan lampu LED di beberapa bagian furnitur menambah dimensi pencahayaan yang dramatis dan estetik.

Desain interior ini dapat mengoptimalkan ruang dengan lemari compact dan rak terbuka yang menjadi satu. Efisiensi ruang menjadi semakin penting dalam penyusunan furnitur di dalam ruangan. Lemari compact dengan desain Scandinavian yang dirancang dengan cermat, dilengkapi dengan rak terbuka yang tidak hanya fungsional, tetapi juga menambah keindahan estetika pada ruang.

Dengan rak terbuka, tentunya dapat menampilkan koleksi kesayangan, mulai dari buku, tanaman hias, hingga barang-barang dekoratif. Fitur compact-nya memungkinkan untuk memaksimalkan setiap inci ruang, menjadikannya pilihan sempurna untuk kamar tidur atau area kecil lainnya.

Yuk, hadirkan elemen desain interior yang compact ini dan nikmati keindahan serta fungsionalitas yang ditampilkan! ✨🏡

Video

Need some help?

Contact Us

Need some help?

Contact Us